Masyarakat Desa Klampok memiliki kepedulian sosial yang baik. Hal tersebut ditunjukkan dengan partisipasi masyarakat dalam berkurban.
Sebagaimana diketahui bahwa berkurban merupakan ibadah yang menunjukkan tingkat ketakwaan dan kepedulian seseorang. Di Idul Adha tahun 2018 ini, redaksi berhasil mengumpulkan data partisipasi masyarakat dalam berkurban. Berikut data kurban masing-masing dusun di wilayah Pemerintah Desa Klampok.
Dusun 1: Sapi 7 ekor, Kambing 26 ekor. Dusun 2 : Sapi 4 ekor, Kambing 2 ekor. Dusun 3 : 3 Sapi, Kambing 7 ekor. Dusun 4: Sapi 5 ekor, Kambing 2 ekor. Dusun 5 : Sapi 10 ekor, Kambing 6 ekor.
Total Kurban Sapi 27 ekor dan Kambing 39 ekor.
Data yang disajikan merupakan hewan kurban yang dilaksanakan sekelompok masyarakat, PHBI masjid, PHBI musholla, RT/RW dan lainnya. Namun masih terdaat hewan kurban yang tidak terdata yaitu hewan kurban yang tidak dilaporkan dan dilaksanakan perorangan.
Semoga di tahun-tahun yang akan datang partisiasi warga Desa Klampok semakin meningkat dalam berkurban. @z 2018